Salam bahagia teman-teman, semoga selalu dalam keadaan sehat. Pada malam
hari ini, aku akan berbagi trik dan tips internet terkait dengan cara
mudah memilih DNS tercepat dan terdekat dengan menggunakan namebench.
Apa itu DNS?, DNS (Domain Name System) adalah sebuah sistem yang menyimpan informasi tentang nama host maupun nama domain dalam bentuk basis data tersebar (distributed database)
di dalam jaringan komputer. Misalnya: internet, DNS menyediakan alamat
IP untuk setiap nama host dan mendata setiap server transmisi surat (mail exchange server)
yang menerima surel (email) untuk setiap domain. Secara umum, fungsi
DNS adalah menerjemahkan nama komputer ke IP address (memetakan nama
komputer menjadi IP address) dan terlebih yang paling penting dapat
mempercepat koneksi internet.
Nah bagaimana cara memilih DNS yang benar?, apa hanya tinggal mengikuti
contoh yang ditulis di artikel. Cara tersebut tentu salah karena beda
koneksi tentu beda servernya. Berikut ini, aku akan mencoba memaparkan
cara memilih DNS yang benar, dan tentunya yang tercepat dan terdekat.
1. Download namebench disini,
2. Klik dua kali untuk membukanya, tanpa perlu menginstall.
3. Langsung klik Start Benchmark, tanpa perlu setting lagi.
4. Tunggu beberapa menit (tergantung kecepatan koneksi teman-teman),
nanti hasilnya akan keluar dalam bentuk html, seperti gambar di bawah
ini.
5. Nah pada gambar bagian kanan atas merupakan DNS yang direkomendasikan (Recommended Configuration), yang terdiri dari Primary Server, Secondary Server dan Tertiary Server.
6. Dan yang terakhir, tinggal masukin deh DNS tadi di modem atau di
pengaturan network connections atau juga di software lainnya.
(modem)
(TCP/IP)
NB:
1. Cara ini aku gunakan pada Windows XP dan dengan koneksi axis, bagi sistem operasi lainnya mungkin agak berbeda.
0 comments:
Posting Komentar